Khutbah Jumat Cemburu yang Kita Abaikan
إِنَّ الْحَمْدَ لِلَّهِ نَحْمَدُهُ وَنَسْتَعِيْنُهُ وَنَسْتَغْفِرُهْ وَنَعُوذُ بِاللهِ مِنْ شُرُوْرِ أَنْفُسِنَا وَمِنْ سَيِّئَاتِ أَعْمَالِنَا، مَنْ يَهْدِهِ اللهُ فَلاَ مُضِلَّ لَهُ وَمَنْ يُضْلِلْهُ فَلاَ هَادِيَ لَهُ. وَأَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ.اَللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ عَلَى هَذَاالنَّبِيِّ الكَرِيمِ مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ . يَا أَيُّهَا النَّاسُ أُوْصِيْكُمْ وَإِيَّايَ بِتَقْوَى اللهِ فَقَدْ فَازَ الْمُتَّقُوْنَ. قَالَ تَعَالَى: يَا أَيُّهاَ الَّذِيْنَ ءَامَنُوا اتَّقُوا اللهَ حَقَّ تُقَاتِهِ وَلاَ تَمُوْتُنَّ إِلاَّ وَأَنتُمْ مُّسْلِمُوْنَ. قَالَ تَعَالَى: يَا أَيُّهَا النَّاسُ اتَّقُوْا رَبَّكُمُ الَّذِيْ خَلَقَكُمْ مِّنْ نَفْسٍ وَاحِدَةٍ وَخَلَقَ مِنْهَا زَوْجَهَا وَبَثَّ مِنْهُمَا رِجَالاً كَثِيْرًا وَنِسَآءً وَاتَّقُوا اللهَ الَّذِيْ تَسَآءَلُوْنَ بِهِ وَاْلأَرْحَامَ إِنَّ اللهَ كَانَ عَلَيْكُمْ رَقِيْبًا. يَا أَيُّهَا الَّذِيْنَ ءَامَنُوا اتَّقُوا اللهَ وَقُوْلُوْا قَوْلاً سَدِيْدًا. يُصْلِحْ لَكُمْ أَعْمَالَكُمْ وَيَغْفِرْ لَكُمْ ذُنُوْبَكُمْ وَمَنْ يُطِعِ اللهَ وَرَسُوْلَهُ فَقَدْ فَازَ فَوْزًا عَظِيْمًا.
Masyiral muslimin rahimaku Mullah...
Marilah kita bersama sama senantiasa meningkatkan kuwalitas Iman kita , serta memaksimal kan Taqwa hanya kepada Allah.
Solawat dan salam marilah kita haturkan kepada junjungan kita nabi besar Muhammad shalallahu alaihi wassalam
Beserta keluarganya
Kerabatnya sahabat sahabatnya
Semoga kita semua mendapatkan syafa'atnya pada hari kiamat nanti
Aamiin Allahhumma Aamiin.
Pada kesempatan hari Jum'at yang indah ini
Kita akan mengetengah kan satu judul Khutbah yaitu CEMBURU YANG KITA ABAIKAN
Ma'asyiral muslimin,jama'ah sholat Jum'at yang dirahmati Allah,cemburu adalah rasa tidak suka yang disebabkan oleh yang dicintainya berpaling darinya,baik dalam jangka waktu tertentu bahkan selamanya. Seandainya rasa cemburu ini terus berlanjut karna ulah perbuatan kita,karna ulah kenakalan kita,karna ulah perselingkuhan kita,dan jika hal ini kita biarkan berlarut larut,takpernah kita mau peduli dengan rasa cemburu yang begitu lama,bahkan sampai perpisahan terjadi,bahkan perpisahan yang sangat tidak disangka sangka yaitu perpisahan antara ruh dan ruh jasad yang namanya maut atau kematian.
Apa kita sudah lupa bahwa cemburu kelas berat yang paling berat,cemburunya yang maha cemburu, dia adalah Allah yang maha menciptakan segala sesuatu,dia yang menghidupkan segala sesuatu,dia yang menjaga dan memelihara segala sesuatu,dia yang maha memberi nikmat,yang telah menciptakan kita dengan sempurna, tapi taukah kita bahwa hampir setiap hari,hampir setiap sa'at kita membuat Allah cemburu,kita sepertinya enjoy saja,masak bodo aja,padahal kita yang hina ini jika membuat pasangan kita cemburu, rasanya hampir tidak pantas,rasanya hampir tidak tega,luluh rasanya hati ini melihat pasangan kita yang dihantui rasa cemburu,
Tapi sadarkah kita, bahwa Allah itu lebih cemburu dari semua manusia, jauh lebih cemburu dari istri kita jauh lebih cemburu dari pasangan kita, bahkan dialah Allah yang maha cemburu.
Rosulullah salallahu alaihiwassalam bersabda dalam sebuah hadits dikatakan
Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam telah bersabda:
إِنَّ اللهَ يُغَارُ وَغِيْرَةُ اللهِ أَنْ يَأْتِيَ الْمُؤْمِنُ مَا حَرَّمَ اللهُ.
“Sesungguh nya Allah itu cemburu dan kecemburuan Allah itu muncul manakala seorang mukmin mengerjakan apa yang diharamkan oleh Allah.” [HR. Al-Bukhari]
Ma'asyiral muslimin rahimaku mullāh, sungguh sangat tidak pantas perlakuan kita kepada Allah,hari demi hari,waktu demi waktu kita membuat Allah cemburu, padahal kita tau Allah selalu melihat kita,padahal kita tau Allah selalu mendengar kita,padahal kita tau bahwa Allah selalu mengetahui kita,apapun perbuatan kita Allah yang pertama tau,apapun pembicaraan kita Allah yang pertama mendengar, apapun yang kita sembunyikan Allah pasti mengetahui nya. lantas masihkah kita pantas menghirup udara dari Allah yang setiap hari kita buat cemburu ...?
Masihkah kita pantas memakan Rizki Allah yang setiap hari kita buat cemburu, sunggu betapa naibnya kita ini,hidup dibumi Allah, makan Rizki Allah, bernapas udara dari Allah, rumah dikasih Allah kendara'an dikasih Allah,istri dikasih Allah ,anak dikasih Allah bahkan cucupun ada yang sudah dikasih Allah. tapi sayangnya.. Allah kita anggab sepi, Allah kita anggab tidak melihat,Allah kita anggab tidak mendengar, Allah kita anggab tidak tau..... Na'u dzubillahimin dzaalik. kemudian mau jadi apa kita ini kalau sama Allah saja ga takut,bagai mana dengan sesama manusia,nau'dzubillahi mindzalik.
Ma'asyiral muslimin Rahima kumullah,
Sesungguhnya kita ini faham kalau selingkuh sebenarnya itu termasuk salah satu dosa besar yang paling besar,bahkan dosa yang sangat memalukan. Jama'ah sholat Jum'at yang berbahagia kita bilang setiap harinya mencintai Allah,
Tapi hati kita berselingkuh kepada yang lain,kita Yaqin kepada Allah,tapi hati kita Yaqin juga kepada ramalan, Yaqin juga kepada benda benda pusaka yang kita anggab keramat, Yaqin juga kepada Jimat jimat yang isinya anti ini dan anti itu ,bisa ini dan bisa itu,padahal semua itu adalah tipu daya setan yang menyesatkan.
Hati hati, perselingkuhan jenis ini akan menghabiskan tabungan akhirat kita
Allah aja wajalla berfirman
Surat Az-Zumar Ayat 65
وَلَقَدْ أُوحِىَ إِلَيْكَ وَإِلَى ٱلَّذِينَ مِن قَبْلِكَ لَئِنْ أَشْرَكْتَ لَيَحْبَطَنَّ عَمَلُكَ وَلَتَكُونَنَّ مِنَ ٱلْخَٰسِرِينَ
Artinya: Dan sesungguhnya telah diwahyukan kepadamu dan kepada (nabi-nabi) yang sebelummu. "Jika kamu mempersekutukan (Tuhan), niscaya akan hapuslah amalmu dan tentulah kamu termasuk orang-orang yang merugi.
Ma'syiral muslimin yang berbahagia, mari kita sama sama bertobat, hentikan perselingkuhan jenis ini dan jenis pasangan kita,
Kembalilah bertobat kepada Allah,hindari yang haram baik jenisnya ataupun cara mendapatkan nya, ketahuilah sesungguhnya sesuatu yang haram tidak bisa dipakai untuk berbuat kebaikan berupa apapun
Karna yang haram itu merupakan bara api yang kita makan,yang kita kumpulkan , semakin banyak maka semakin cepat membakar kita baik didunia ataupun diakhirat nanti.
Allah berfirman
dalam
Surat An-Nahl Ayat 51
وَقَالَ ٱللَّهُ لَا تَتَّخِذُوٓا۟ إِلَٰهَيْنِ ٱثْنَيْنِ ۖ إِنَّمَا هُوَ إِلَٰهٌ وَٰحِدٌ ۖ فَإِيَّٰىَ فَٱرْهَبُونِ
Artinya: Allah berfirman: "Janganlah kamu menyembah dua tuhan; sesungguhnya Dialah Tuhan Yang Maha Esa, maka hendaklah kepada-Ku saja kamu takut".
- Menyembah
- Memberikan persembahan
- Meyaqini ada yang berhak menerima kedudukan sebagai tuhan yang maha kuat,maha pemberi Rizki,maha menyembuh kan penyakit dll.
Hari ini,setelah faham apa yang kita dengarkan tadi,maka mulailah berfikir fositif,sakit hati wanita karna cemburu bisa kita fahami bersama,tapi kita yang merasa beriman pada Allah dan hari akhir.
Jangankan pasangan kita,dengan Allahpun kita buat yang sama,bahkan lagi sholatpun hati kita terkadang masih berselingkuh dengan yang lain.
Lisan kita Menyebut Allahu Akbar tapi hati kita mulai mengingat yang lain,mulai berkata kata dalam hati ,yang lebih parah lagi kita membuat rencana ketika sedang sholat.
Walaupun tidak sampai membatalkan sholat kita tapi
Kekhusyu'an yang seharusnya kita terapkan didalam sholat justru malah buyar karna sebab hati kita berpaling kepada yang lain.
Demikianlah khutbah Jumat untuk kali ini,semoga Allah menambah kekuatan kita untuk menghentikan segala bentuk perselingkuhan Aamiin Allahhumma Aamiin
بَارَكَ الله ُلِيْ وَلَكُمْ فِيْ الْقُرْآنِ الْعَظِيْمِ وَنَفَعَنِيْ وَإيَاكُمْ بِمَا فِيْهِ مِنَ الْأَيَاتِ وَالذِّكْرِ الْحَكِيْمِ
وَتَقَبَّلْ مِنِّي وَمِنْكُمْ تِلَاوَتَهُ إِنَّهُ هُوَ السَّمِيْعُ الْعَلِيْمِ
الْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِي لَهُ مَا فِي السَّمَاوَاتِ وَمَا فِي الْأَرْضِ وَلَهُ الْحَمْدُ فِي الْآخِرَةِ وَهُوَ الْحَكِيمُ الْخَبِيرُ
أَشْهَدُ أَن لاَّ إِلَهَ إِلاَّ الله وَحْدَهُ لَا شَرِيْكَ لَهُ وَأَشْهَدُ أَنَّ مُـحَمَّداً عَبْدُهُ وَرَسُولُه.
أَللهُمَّ صَلِّ وَ سَلِّمْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَ عَلَى آلِهِ وَ صَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اتَّقُوا اللَّهَ وَقُولُوا قَوْلاً سَدِيدًا يُصْلِحْ لَكُمْ أَعْمَالَكُمْ وَيَغْفِرْ لَكُمْ ذُنُوبَكُمْ وَمَنْ يُطِعِ اللَّهَ وَرَسُولَهُ فَقَدْ فَازَ فَوْزًا عَظِيمًا.
إِنَّ اللَّهَ وَ مَلَئكتَهُ يُصلُّونَ عَلى النَّبىِّ يَأَيهَا الَّذِينَ ءَامَنُوا صلُّوا عَلَيْهِ وَ سلِّمُوا تَسلِيماً
اَللهُمَّ اغْفِرْ لِلْمُؤْمِنِيْنَ وَاْلمُؤْمِنَاتِوَاْلمُسْلِمِيْنَ وَاْلمُسْلِمَاتِ اَلاَحْيآء مِنْهُمْ وَاْلاَمْوَاتِ
اَللهُمَّرَبَّنَا ظلمناأَنْفُسَنَا وَإِنْ لَمْ تَغْفِرْ لَنَا وَتَرْحَمْنَا لَنَكُونَنَّ مِنَالْخَاسِرِينَ
رَبَّنَا هَبْ لَنَا مِنْ أَزْوَاجِنَا وَذُرِّيَّاتِنَا قُرَّةَ أَعْيُنٍ وَاجْعَلْنَا لِلْمُتَّقِينَ إِمَامًا
رَبَّنَا اغْفِرْلَنَا ذُنُوْبَنَا وَلِوَالِدِيْنَا وَارْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَانَاصِغَارًا
رَبَّنَا آتِناَ فِى الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِى اْلآخِرَةِ حَسَنَةً
وَقِنَا عَذَابَ النَّاِ وَقِنَا عَذَابَالنَّار,وَقِنَاعَذَابَ النَّارِ,سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُونَ وَسَلامٌ عَلَى الْمُرْسَلِينَ وَالْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ
عِبَادَاللهِ.إِنَّ اللهَ يَأْمُرُ بِاْلعَدْلِ وَاْلإِحْسَانِ وَإِيْتآءِ ذِي اْلقُرْبىَ وَيَنْهَى عَنِ اْلفَحْشآءِوَاْلمُنْكَرِ وَاْلبَغْي يَعِظُكُمْلَعَلَّكُمْ تَذَكَّرُوْنَ
وَأَقِمِ ٱلصَّلَوٰةَ
Penulis : Ustadz Abdul Manaf (Ketua Rijalul Ansor PAC Ansor Kedamean Gresik)
Posting Komentar